Kapuas Hulu, Kalbar (BK) – Wakil Bupati Kapuas Hulu, Sukardi, secara resmi membuka Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Kapuas Hulu 2025-2029. Acara ini berlangsung di Aula Bappeda Kapuas Hulu pada Kamis (13/3/2025) dan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, pemangku kepentingan, serta perwakilan OPD.Wakil Bupati Kapuas Hulu, Sukardi, saat membuka Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Kapuas Hulu 2025-2029. (Foto:prokopim)
Dalam sambutannya, Sukardi menekankan pentingnya forum ini sebagai wadah untuk menampung aspirasi dan masukan masyarakat dalam merancang RPJMD yang lebih inklusif.
"Forum ini merupakan langkah awal dalam memastikan bahwa pembangunan di Kapuas Hulu lima tahun ke depan benar-benar mencerminkan kebutuhan masyarakat. Dengan adanya partisipasi aktif dari semua pihak, kita dapat menghasilkan dokumen perencanaan yang komprehensif dan tepat sasaran," ujar Sukardi.
Ia juga menyampaikan bahwa pemerintah daerah berkomitmen untuk menciptakan pembangunan yang berkelanjutan, merata, dan sesuai dengan visi menjadikan Kapuas Hulu semakin maju. Oleh karena itu, peran serta masyarakat dan stakeholder sangat diperlukan agar kebijakan yang dirancang dapat memberikan manfaat maksimal bagi seluruh warga.
Forum ini menjadi bagian dari tahapan perencanaan daerah yang akan berlanjut hingga penyusunan RPJMD final. Diharapkan, hasil dari konsultasi publik ini dapat menjadi dasar dalam merancang kebijakan strategis demi kesejahteraan masyarakat Kapuas Hulu. (prokopim)