Sekadau Kalbar, Borneokalbar.com – Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Kabupaten Sekadau terus meningkatkan upaya optimalisasi peran Relawan Pemadam Kebakaran (Redkar) guna memperkuat pencegahan dan penanggulangan kebakaran di wilayah tersebut.Kepala Dinas Damkar dan Penyelamatan Kabupaten Sekadau, Eko Sulistyo. (Foto:ist)
Kepala Dinas Damkar dan Penyelamatan Kabupaten Sekadau, Eko Sulistyo, menjelaskan bahwa kerja sama dengan relawan di desa-desa menjadi kunci untuk mempercepat respons terhadap kejadian kebakaran.
“Kami terus berupaya mengoptimalkan peran Relawan Pemadam Kebakaran yang tersebar di desa-desa. Kehadiran mereka sangat penting untuk membantu penanganan kebakaran di wilayah Kabupaten Sekadau,” ujar Eko, Jumat (22/11/2024).
Sebagai bagian dari upaya tersebut, Dinas Damkar baru-baru ini melakukan kunjungan ke Posko Relawan Pemadam Kebakaran di Desa Sungai Ringin. Di sana, tersedia tiga unit mesin yang siap digunakan untuk penanganan kebakaran di wilayah ibu kota Kabupaten Sekadau.
“Ketiga unit mesin ini dapat dimanfaatkan untuk mendukung penanganan kebakaran secara maksimal. Kami ingin memastikan peralatan yang ada dapat digunakan secara optimal oleh relawan,” lanjutnya.
Eko menambahkan bahwa koordinasi dan sinergi antara Dinas Damkar dan Relawan Pemadam Kebakaran menjadi prioritas utama agar segala bentuk penanganan kebakaran dapat dilakukan dengan lebih efektif.
“Melalui kerja sama yang solid, kami berharap dapat menangani berbagai potensi kebakaran yang terjadi di Kabupaten Sekadau secara cepat dan efisien,” tutup Eko.
Tags:
#PEMDA